raSains.com - Kapan waktu olahraga yang paling baik? Kamu mungkin akan menjawab pagi adalah waktu terbaik, atau sore adalah waktu yang paling pas. Tapi bagaimana jika pertanyaannya sedikit diubah menjadi, “kapan waktu olahraga terbaik menurut sains?”
Kira-kira apa jawaban kamu? Pagi atau sore?
Tentukan tujuan, baru waktu olahraga kemudian
Apa tujuan kamu berolahraga? Menjaga kebugaran, membentuk
otot, atau menurunkan berat badan? Kamu harus menentukan tujuan olahraga kamu terlebih dahulu, sebelum menentukan waktu yang paling tepat, apakah pagi atau sore.
Pasanya sejumlah penelitian telah membuktikan, jika olahraga di waktu
yang berbeda akan membawa efek yang berlainan pula. Misalnya studi yang
dipublikasikan di jurnal Medicine & Science in Sports & Exercise pada tahun 2012 yang meneliti dampak
olahraga di pagi hari.
Penelitian yang melibatkan tujuh belas perempuan tersebut
berhasil menguak efek olahraga sebelum sarapan dapat mengurangi ketertarikan
kamu terhadap makanan. Ini membuat olahraga di pagi hari cocok bagi kamu yang
ingin menurunkan berat badan.
Lain halnya dengan studi mengenai olahraga di sore hari yang
dimuat di jurnal Chronobiology
International. Dalam penelitian tersebut, para peneliti menemukan adanya perubahan
suhu tubuh di sore hari.
Dampaknya aktivitas enzim dan fungsi otot mengalami
peningkatan yang signifikan dibanding pada pagi hari. Sehingga sore hari
merupakan waktu yang tepat untuk meningkatkan massa otot.
Perbedaan efek antara olahraga pagi dan sore inilah yang
harus kamu perhatikan baik-baik. Jadi pilihlah waktu olahraga yang pas, agar tujuan olahraga kamu dapat tercapai.
Tujuan dan waktu olahraga yang paling tepat
![]() |
| Credit: Watch Mojo |
Setelah membaca penjelasan di atas, kini saatnya kamu
menentukan tujuan dan waktu olahraga yang tepat. Paling tidak ada lima tujuan
olahraga secara umum yaitu mengurangi stres, menurunkan berat badan,
meningkatkan stamina, massa otot, dan kekuatan otot.
Kira-kira yang mana tujuan olahraga kamu? Berikut ini lima
tujuan dan waktu olahraga yang tepat yang bisa kamu pilih seperti dikutip dari
Medical Daily dan Greatist.
1. Mengurangi stres dan bikin tidur lebih nyenyak – pagi hari
![]() |
| Credit: Tricks Ware |
Merasa stres? Atau tidak bisa tidur di malam hari? Cobalah rutin olahraga pagi. Berdasarkan laporan yang dipublikasikan
di Journal of Strength and Conditioning
Research, olahraga di pagi hari terbukti membuat kamu lebih rileks dan dapat menurunkan tekanan darah.
Menurut Dr. Scott Collier, ketua tim peneliti, tekanan darah
orang yang rutin olahraga pagi menurun hingga sepuluh persen. Tidak hanya itu, tidur mereka juga menjadi lebih nyenyak. Hal ini
berimbas pada peningkatan kesehatan jantung dan penurunan rasa cemas serta
stres.
2. Mengurangi berat badan – pagi dan sore hari
![]() |
| Credit: Mark Sebastian |
Jika tujuan kamu mengurangi berat badan, maka olahraga di pagi
hari dan sore itu tidak ada bedanya. Alias sama-sama mampu mengurangi berat
badan. Sejumlah penelitian telah membuktikan hal ini.
Pertama penelitian yang dipublikasikan di Medicine and
Science in Sports and Exercise. Penelitian ini menunjukan olahraga pagi dapat menekan
nafsu makan kamu. Ini membuat porsi makan kamu lebih sedikit.
Fakta ini diperkuat oleh penelitian lain yang dimuat di Journal Physiologi. Dalam laporan
tersebut terungkap olahraga sebelum sarapan mampu menurunkan berat badan secara
drastis. Pasalnya jumlah lemak dan kalori yang dibakar jauh lebih banyak.
Sedangkan penelitian mengenai manfaat olahraga sore telah dipublikasikan pada
tahun 2010. Penelitian tersebut melibatkan sejumlah perempuan yang telah menopause.
Di mana mereka diminta untuk rutin berjalan-jalan setiap sore. Hasilnya berat
badan mereka turun.
Tidak hanya itu saja, pola makan mereka juga turut berubah.
Di mana porsi sarapan menjadi lebih banyak dan porsi makan siang hari berkurang.
Selain itu, tekanan darah mereka menjadi normal serta penurunan resiko obesitas.
3. Meningkatkan stamina – sore hari
![]() |
| Credit: Amber Karnes |
Kalau kamu sering merasa tidak bertenaga dan mudah lelah,
artinya stamina kamu perlu ditingkatkan. Cara yang paling efektif untuk
meningkatkannya yaitu berolahraga di sore hari. Hal ini berdasarkan studi yang
dimuat di Chronobiology International.
Dalam laporan tersebut, para peneliti menemukan jika suhu
tubuh akan meningkat pada sore hari. Temuan ini juga diperkuat oleh penelitian lain. Di mana tekanan darah
dan detak jantung pada posisi paling rendah di waktu sore. Ini membuat resiko
cedera kian kecil.
Karena itu, para peneliti menyarankan kamu untuk memilih
jenis olahraga dengan intensitas yang tinggi. Misalnya lari, bersepeda, ataupun
berenang. Pasalnya di waktu ini suhu tubuh meningkat sehingga resiko cedera
sangat kecil.
Pastikan juga kamu berolahraga di waktu yang sama setiap
harinya. Misalkan kamu olahraga setiap jam 4 sore, maka rutinlah berolahraga
pada jam ini. Dengan begitu tubuh kamu dapat beradaptasi dengan baik, dan dampaknya stamina kamu akan meningkat drastis.
4. Meningkatkan massa
otot – sore hari
![]() |
| Credit: Pablo TorresCosta |
Bagi kamu yang bermimpi memiliki tubuh yang atletis,
luangkanlah waktu untuk berolahraga pada sore hari. Pasalnya olahraga sore
terbukti ampuh meningkatkan massa otot. Hal ini disebabkan karena adanya perubahan hormon yang hanya terjadi pada sore hari.
Di mana hormon testosteron meningkat, dan hormon kortisol menurun.
Testosteron sangat dibutuhkan dalam pembentukan otot, sedangkan penurunan
kortisol berdampak pada jumlah lemak yang akan disimpan oleh tubuh.
Dalam penelitian lain yang dipublikasikan di Journal of Strength and Conditioning Research, olahraga sore terbukti mampu meningkatkan massa otot secara signifikan yaitu sebesar 3,5 persen.
Bandingkan dengan mereka yang rutin berolahraga pagi, di
mana kenaikan massa ototnya hanya 2,7 persen saja. Lebih rendah 0,8 persen
dibanding mereka yang rutin olahraga sore.
5. Meningkatkan kekuatan otot – sore hari
![]() |
| Credit: Fit Approach |
Olahraga sore memang mampu meningkatkan kekuatan otot. Penelitian mengenai ini telah dipublikasikan belasan tahun silam. Tepatnya pada tahun 1998 di jurnal Medicine and Science in Sports Exercise.
Penelitian
ini mengamati perubahan otot dari waktu ke waktu pada sepuluh pria berumur 20
tahun. Hasil penelitian menunjukan jika peningkatan performa otot
terbaik terjadi pada sore hari.
Namun ada hal yang perlu kamu catat, yakni peningkatan performa ini tergantung dari jenis olahraga dan kecepatan gerakan kamu.
Video mengenai waktu terbaik untuk berolahraga
Bagi kamu yang lebih suka nonton dibanding membaca, kamu
bisa menonton video dari Fitness Blender berikut. Video ini akan menjelaskan kelebihan
dan kekurangan olahraga di waktu pagi, sore, dan malam. Jadi kamu bisa memutuskan
kapan waktu yang tepat untuk berolahraga.
Sumber gambar sampul: Thoroughly Reviewed







1 komentar:
Write komentarwah paling enak pagi dan sore ya, banyak manfaatnya.
Replykoper merek luggo
EmoticonEmoticon